Bocah Enam Tahun Diduga Gizi Buruk Perlu Perawatan
SERBERITA.COM | PURWAKARTA - Muhamad Bayhaqi, bocah enam tahun, diduga penderita gizi buruk, asal kampung Depok, Desa Depok, Kecamatan Darangdan Purwakarta.
Muhammad Bayhaqi, adalah anak kedua dari pasangan Heri Lesmana (40) dan Tati (35) , terbaring lemas tak berdaya di rumah tanpa mendapatkan perwatan medis.
Hal ini diketahui sudah berlangsung lama karena keterbatasan dana untuk biaya pengobatan seperti keterangan yang di berikan oleh Tati, Minggu, 17 Oktober 2021.
"Kondisi kesehatan anak saya mengalami penurunan dari empat bulan ke belakang karena tidak mendapatkan nutrisi yang di butuhkan bahkan dari satu minggu ini badannya malah timbul bercak bercak"ujar Tati.
Tati, sangat berharap ada pihak yang bisa membantu.
Pernah memang ada bantuan dari Puskesmas dengan bidan desa namun sudah empat bulan ini tidak ada lagi datang, lagi.
Kamal, Ketua MRP Purwakarta ,mengatakan, sangat menyayangkan dengan adanya kejadian seperti ini. Padahal menurutnya anggaran untuk masyarakat untuk kebutuhan asupan gizi ada di Dinas Kesehatan.
Seharusnya pemerintahan setempat, dalam hal ini pemerintahan desa atau puskesmas dan bidan desa harus berperan aktif melakukan tindakan yang dianggap perlu terhadap kondisi warga yang mengalami hal seperti ini.
Bukan malah seolah di biarkan.
Tim MRP, melihat kondisi Bayhaqi dirumahnya di Kamlung Depok.
Kamal, berjanji akan memberikan bantuan dengan membawanya ke RSUD Bayu asih Purwakarta, guna mendapat perwatan .
(Emn/Red)
Lanjutkan....
ReplyDelete